Selamat Hari Pahlawan




setiap dari kita adalah pahlawan, karena setiap kita memiliki potensi dan kemampuan aksi untuk melakukan perubahan. 
 
setiap kita adalah pahlawan, karena daya guna luar biasa demi perubahan melahirkan pahlawan.

Himpunan Mahasiswa Bontang Cabang Samarinda
Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan

mari kobarkan semangat kepahlawanan untuk perubahan

"Dari HMB Ku Bangun Bontangku"

Aksi Bersih Sungai Karangmumus



berawal dari undangan dari Persatuan Mahasiswa Tarakan dan Himpunan Mahasiswa Balikpapan, Himpunan Mahasiswa Bontang Cabang Samarinda tergabung menjadi relawan dalam aksi sosial bersih Sungai Karangmumus Samarinda.


relawan dibagi menjadi dua kelompok : pembersihan sisi bantaran sungai dan sisi dalam sungai. kebetulan Himpunan Mahasiswa Bontang cabang Samarinda mendapat kesempatan untuk membersihkan sisi bantaran sungai bersama Himpunan Mahasiswa Balikpapan, sementara Persatuan Mahasiswa Tarakan mendapatkan kesempatan untuk membersihkan sisi dalam sungai.

 

aksi sosial yang dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2016 ini merupakan realisasi dari Departemen Sosial dan Pengabdian masyarakat yang mana Himpunan Mahasiswa Bontang cabang Samarinda diharapkan dapat memberi manfaat sekaligus menjalin silaturahim yang bagik dengan warga dan Lingkungan samarinda.


aksi yang berlangsung selama kurang lebih tiga jam ini sukses memupuk rasa kebersamaan antar anggota Himpunan Mahasiswa Bontang cabang Samarinda sekaligus menciptakan pertemanan baik bersama dengan sesama organisasi Mahasiswa daerah lain.


diharapkan kedepan aksi sosial seperti ini terus dilanjutkan dan ditingkatkan. mungkin tidak hanya dalam bentuk bersih sungai tapi juga di berbagai aspek nyata sosial kemasyarakatan.





"Dari HMB, Ku Bangun Bontangku"



Selamat hari Sumpah Pemuda



pemuda adalah kunci perubahan suatu bangsa di masa depan, bangsa yang kuat adalag bangsa yang para pemudanya bersatu bersama demi satu tujuan pembangunan yang lebih baik.

HMB cabang Samarinda mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, melalui Himpunan Mahasiswa Bontang Mari Satukan Tekad dan Harapan, Bersama Membangun Bontang.

"Dari HMB, Ku Bangun Bontangku"

Konferensi VIII HMB Cabang Samarinda 23 Oktober 2016





Asrama Putri HMB Jl Juanda 7 no 72 Samarinda, 23 oktober menjadi saksi lahirnya ketua umum HMB cabang Samarinda periode 2016/2017. Acara yang berlangsung selama 14 jam tersebut telah sukses melahirkan budaya demokrasi berdasarkan azaz musyawarah mufakat secara sehat dan bertanggungjawab.

acara yang dimulai pukul 10.00 WITA dihadiri oleh 40 peserta siding konferensi, dengan rincian 35 peserta penuh dengan hak suara dan hak bicara dan 5 peserta peninjau dengan hak bicara.
Pembukaan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan Mars Kota Bontang, disusul dengan sambutan dari ketua panitia kemudian sambutan dari Ketua HMB cabang Samarinda periode 2015/2016 sekaligus membuka sidang konferensi secara resmi.

Sidang Pleno I dipimpin oleh presidium sidang sementara : Emi Amalia sebagai presidium sidang I, Atmaja Mangkunegoro sebagai presidium sidang II, dan Rani sebagai presidium sidang III sekaligus notulen majelis sidang. Dalam sidang ini agenda yang dibahas adalah pembahasan rangaian sidang, peraturan dan tata tertib sidang, serta pemilihan presidium sidang tetap.



Berdasarkan musyawarah untuk mufakat Sidang pleno II dipimpin oleh presidium sidang tetap : Rusma Fatimah Ma’rifah sebagai presidium sidang I, Ilham Nur Madjid sebagai presidium sidang II, dan Dita sebagai presidium sidang III sekaligus notulen majelis sidang. Dalam sidang ini agenda yang dibahas adalah pembacaan laporan pertanggungjawaban pengurus HMB cabang Samarinda periode 2015/2016 mulai dari pembacaan laporan pertanggungjawaban Kepala Departemen Seni dan Olahraga, Kepala Departemen Sosial dan Pengabdian Masyarakat, Kepala Departemen Kaderisasi dan Pembangunan Sumber Daya Manusia, Bendahara Umum, Sekretaris Umum, dan Ketua Umum. Hasil akhir sidang pleno II adalah menerima bersyarat laporan pertanggungjawaban Kepala Departemen Seni dan Olahraga serta pertanggungjawaban Kepala Departemen Sosial dan Pengabdian Masyarakat dan menerima pertanggungjawaban Kepala Departemen Kaderisasi dan Pembangunan Sumber Daya Manusia, Bendahara Umum, Sekretaris Umum, dan Ketua Umum.




Sidang pleno III dimulai dengan pembagian peserta sidang menjadi tiga komisi : komisi I membidangi program kerja wajib, komisi II membidangi pedoman tata tertib asrama, dan komisi III membidangi kriteria calon ketua umum serta mekanisme pemilihan ketua umum. Setelah rapat komisi selama dua jam, akhirnya agenda sidang berlanjut ke sidang komisi dimana ketua masing masing ketua komisi membacakan hasil rapat komisi dan kemudian disahkan per item keputusan oleh majelis sidang.





Sidang pleno IV dimulai dengan pendaftaran bakal calon ketua umum : terdapat lima kandidat yang mencalonkan diri sebagai bakal calon ketua umum HMB cabang samarinda : Chandra, Rusniah, Emi Amalia, Muhammad Burhan, serta Dwi Anggraini. Setelah pendaftaran selesai dilakukan agenda sidang berlanjut kepada seleksi kelayakan bakal calon (fit and proper test) dalam agenda ini bakal calon menjawab pertanyaan atas seluruh kriteria calon ketua umum HMB cabang Samarinda seperti apakah bakal calon benar benar warga Kota Bontang yang dibuktikan dengan bukti legalitas yang valid berupa Kartu Tanda Penduduk, apakah bakal calon bersedia tinggal di asrama, dan lain sebagainya. 
Setelah dilakukan fit and proper test tersisa dua calon ketua saja : Dwi Anggraini dan Muhammad Burhan. Majelis sidang lalu mengesahkan penetapan calon ketua. Setelah sidang pengesahan penetapan calon ketua HMB cabang Samarinda para calon dipersilahkan untuk menyampaian visi misi dan orasi politik, peserta sidang dipersilahkan untuk melakukan Tanya jawab kepada calon ketua HMB cabang Samarinda seputar visi misi mereka. Para calon ketua HMB cabang Samarinda juga diberi kesempatan untuk menyampaikan rencana kerja nyata dalam debat kandidat.



Proses pemilihan ketua HMB cabang Samarinda berlangsung aman, tertib, dan rahasia. Setelah proses pemilihan selesai dilakukan penghitungan suara secara terbuka dan disaksikan oleh seluruh peserta sidang. Hasil pemilihan ketua HMB cabang Samarinda menunjukkan dari 35 suara peserta sidang total suara sah adalah sebanyak 27 suara, total suara tidak sah adalah sebanyak 8 suara, suara sah untuk Dwi Anggraini adalah sebanyak 19 suara dan suara sah untuk Muhammad Burhan adalah sebanyak 8 suara. Sengan demikian Dwi Anggraini resmi terpilih sebagai ketua HMB cabang Samarinda untuk periode 2016/2017.
Acara diakhiri dengan pidato kemenangan dari Dwi Anggraini sebagai ketua HMB terpilih setelah sebelumnya disahkan oleh majelis sidang. Sidang pleno IV resmi ditutup setelah pembacaan nota sidang oleh presidium III.
Dengan demikian HMB cabang Samarinda siap untuk mengemban amanah organisasi dengan pemimpin baru yang amanah, bekerja keras, dan bertanggung jawab.



“dari HMB, Ku Bangun Bontangku”






Selamat Datang

selamat datang di website resmi Himpunan Mahasiswa Bontang Cabang Samarinda. website ini dikelola oleh pengurus HMB Cabang Samarinda di bawah Departemen Media Kreatif. website ini merupakan arsip elektronik seluruh kegiatan HMB Cabang Samarinda sekaligus media interaksi da komunikasi dengan alumni HMB, calon anggota HMB, dan sesama pengurus HMB.

"Dari HMB, Ku Bangun Bontangku"

HMB Cabang Samarinda :

Asrama Putri : Jl Juanda 7 Nomor 72 Kelurahan Air Hitam Samarinda
Asrama Putra : Jl Perjuangan Gang Alam Segar 2 Samarinda

samarinda.hmb(at)gmail.com